Kerja Sama PPTQ Qoryatul Qur’an dan RS Nirmala Suri untuk Tingkatkan Pelayanan Kesehatan di Pesantren

Jumat, 25 Oktober 2024. PPTQ Qoryatul Qur’an menerima kunjungan dari tim Rumah Sakit Nirmala Suri Sukoharjo yang diwakili oleh Manager Humas RS Nirmala Suri Bapak Muhammad Nur Rokhim, SP dan dokter Guntur Adi Wibowo. Tamu diterima di Kantor Lantai 2 Komplek 06 Asemlegi Gabeng.

Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan penyuluhan kesehatan kepada para santri dan ustaz-ustazah PPTQ Qoryatul Qur’an, serta membahas kerja sama dalam pelayanan kesehatan di lingkungan pesantren.

Dari pihak pesantren, pertemuan ini dihadiri oleh Direktur Operasional Ustadz Hartanto, S. Pd. I, didampingi Ustaz Luthfi Zubaidi, Lc, M.H.I, Ustaz Edi Casedi, S.Pd.I, M.P.I, Ustaz Bambang Wahyudi, S.E, Ustaz Imam Yoga Susilo, Ustaz Raihan Afif Ilyasa, S.Pd, dan Ustaz Aldi Hermawan.

Dalam pertemuan ini, telah dicapai beberapa kesepakatan bersama mengenai berbagai program yang akan dijalankan. Salah satunya adalah program Pelatihan Hidup Dasar (PHD) secara berkala.

Program PHD akan diselenggarakan untuk seluruh civitas pesantren, baik santri maupun para pengajar, guna meningkatkan pemahaman mereka dalam menjaga kesehatan sehari-hari, utamanya di pesantren tempat berkumpulnya banyak orang.

RS Nirmala Suri
Pembahasan kerja sama kesehatan dengan RS Nirmala Suri Sukoharjo

Selain itu, RS Nirmala Suri akan memberikan pelatihan dan pembekalan khusus bagi tim Unit Kesehatan Pesantren (UKP), agar mereka lebih siap dalam menangani berbagai kondisi darurat di lingkungan pesantren.

Selain pelatihan, disepakati pula kerja sama dalam kegiatan sosial antara pihak pesantren dan tim medis RS Nirmala Suri. Disepakati juga kerja sama mencakup pemeriksaan kesehatan berkala bagi santri dan asatizah di PPTQ Qoryatul Qur’an.

Program pemeriksaan kesehatan ini menjadi penting untuk memantau kondisi kesehatan secara rutin agar bisa menerapkan pencegahan dan penanganan dini jika ada masalah kesehatan santri maupun ustaz-ustazah dan SDM pesantren lainnya.

Di samping itu, pihak RS Nirmala Suri juga akan menyediakan layanan rawat inap bagi civitas pesantren yang membutuhkan perawatan intensif, sehingga mereka dapat memperoleh layanan kesehatan yang memadai.

Kerja sama kesehatan
Kerja sama PPTQ Qoryatul Qur'an dengan RS Nirmala Suri untuk kebaikan bersama

PPTQ Qoryatul Qur’an berharap dengan adanya kerja sama ini akan menjadi langkah penting dalam mewujudkan lingkungan yang sehat dan mendukung keberlangsungan kegiatan pendidikan dan kepengasuhan di pesantren.

Dengan adanya dukungan dari RS Nirmala Suri, pihak pesantren optimis bahwa upaya ini dapat memberikan dampak positif bagi kesehatan dan kesejahteraan para santri serta seluruh civitas pesantren.

Posting Komentar untuk "Kerja Sama PPTQ Qoryatul Qur’an dan RS Nirmala Suri untuk Tingkatkan Pelayanan Kesehatan di Pesantren"