Arfin Ainur Ridho, Santri MATQ Qoryatul Qur’an Kelas XII Imtaq Selesaikan Hafalan 30 Juz

Menghafal Al-Qur’an merupakan salah satu amalan yang sangat mulia dalam Islam. Seorang hafizh Qur’an tidak hanya memperoleh pahala dari setiap huruf yang diucapkannya, tetapi juga diangkat derajatnya di sisi Allah ﷻ.

Bahkan, Rasulullah ﷺ bersabda, “Sebaik-baik kalian adalah yang mempelajari Al-Qur’an dan mengajarkannya.” (HR. Bukhari). Keutamaan ini menjadi dorongan bagi banyak umat Islam untuk menjaga dan mempelajari Al-Qur’an, termasuk para santri di PPTQ Qoryatul Qur’an.

Salah satu santri yang berhasil menyelesaikan hafalan 30 juz adalah Arfin Ainur Ridho, santri kelas 12 Imtaq di MATQ Qoryatul Qur’an. Arfin telah melalui proses yang panjang selama 2 tahun 3 bulan dengan tekad yang kuat dan kegigihan.

Arfin berhasil menuntaskan hafalan terakhirnya, yaitu Juz 25, pada hari Senin, 30 September 2024 di Komplek 05 Alasombo. Di bawah bimbingan Ustaz Muhammad Rifa’i sebagai penyimak hafalannya, Arfin menyelesaikan setoran dengan penuh ketekunan.

Arfin Ainur Ridho
Arfin Ainur Ridho

Pencapaian Arfin pada titik ini menjadi kebanggaan kedua orang tuanya, Bapak Sarno dan Ibu Kariyem yang beralamat di Polokarto, Sukoharjo. Arfin adalah anak ke-4 dari 4 bersaudara, yang terlahir di Sukoharjo, pada 24 Mei 2006.

Arfin, yang memiliki hobi sepak bola, menggambar, dan hiking, bercita-cita menjadi seorang designer grafis. Namun, ia juga tak akan lupa untuk senantiasa menjaga hafalan agar tak hilang dari sanubari.

Ia bertekad selalu menyempatkan diri untuk terus berlatih dan memperbaiki hafalannya. Tentu saja perlu kemauan dan disiplin yang kuat, agar bisa menghafal dan menjaga serta memperbaiki kualitas hafalan Al-Qur’an ini.

Saat ditanya mengenai kesannya setelah menyelesaikan hafalan, Arfin mengatakan, “Alhamdulillah, semoga dengan ini bisa menjadikan diri menjadi jauh lebih baik, bisa memberikan manfaat yang baik buat diri sendiri dan orang lain. Semoga bisa istikamah untuk murajaah dan mengamalkannya.”

Pesan dari Arfin untuk rekan-rekannya juga sangat inspiratif: “Jangan pernah menyerah dan selesaikan apa yang sudah kamu mulai.” Semua tak ada yang mudah, kecuali kita meyakinkan diri untuk bisa melaluinya dan minta tolong pada Allah ﷻ agar dimudahkan urusan.

Dengan selesainya hafalan 30 juz ini, Arfin berharap agar dirinya bisa terus menjaga hafalan dan mengamalkan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari. Semoga Allah memberkahi keluarga Arfin dan keluarga besar PPTQ Qoryatul Qur’an.

Kontributor: Ustaz Muhammad Rifa’i

Posting Komentar untuk "Arfin Ainur Ridho, Santri MATQ Qoryatul Qur’an Kelas XII Imtaq Selesaikan Hafalan 30 Juz"